Wednesday, March 11, 2020

10 Barang yang Laku Dijual Di Sekolah SMA


Meski tiap harinya dapat jatah jajan dari orang tua, tak ada salahnya untuk punya penghasilan sendiri, kan? Tak sedikit pelajar yang ingin mendapatkan penghasilan sendiri tapi ingin untuk tetap fokus belajar dan tak ingin nantinya pekerjaan sampingan tersebut mengganggu proses belajar. Berikut ada 10 barang yang laku dijual di Sekolah SMA.
1.     Pulsa, adalah peluang yang bagus bagi kamu supaya berjualan pulsa dan menawarkannya kepada teman-teman. 
2.      Aksesoris Handphone. Mayoritas orang kini telah memiliki HP.
3.  Kue cubit. Cara pembuatannya yang sederhana memudahkan untuk memodifikasi rasa dan menambahkan topping.
4.    Mie lidi. Dengan tambahan bumbu penyedap aneka rasa seperti asin, pedas, balado, keju, hingga BBQ, mie lidi menjadi salah satu jajanan anak sekolah yang masih laris hingga sekarang.
5.  Rambut nenek. Bentuknya yang seperti serabut dan warna putih pucatnya membuat makanan sejenis gulali ini disebut rambut nenek.
6.   Es kue gabus. Jajanan anak sekolah yang berbahan dasar tepung hunkwe ini memiliki tekstur empuk dan lembut, tidak seperti es kebanyakan. 
7.      Gulali. Banyak yang menyukai makanan manis ini.
8.      Paket Internet. Nah, untuk berselancar di dunia maya maka yang paling diperlukan adalah ‘quota’ paket internet cepat. 
9.     Perlengkapan Sekolah. Perlengkapan sekolah merupakan barang yang paling banyak dicari orang, utamanya bagi pelajar.
10.Gorengan, sering menjadi incaran saat sarapan, teman makan siang pakai nasi, sama buat ganjel perut pas mau pulang sekolah.

Itulah 10 barang yang laku dijual di Sekolah SMA. Mulai sekarang, Kamu pun bisa memanfaatkan masa muda untuk belajar berpikir lebih dewasa.

Barang yang Laku Dijual Di Sekolah SMA



No comments:

Post a Comment